Artikel ini memberikan contoh penggunaan PivotTable dalam membuat laporan penjualan toko alat-alat tulis di empat cabang. Laporan ini terdiri dari laporan penjualan bulanan, item barang, nilai penjualan dari setiap item barang dan penjualan para sales.
PivotTable dapat melakukan konsolidasi data dari beberapa lembaran kerja atau bahkan dibeberapa file yang terpisah. Dengan kemampuan ini, data yang akan dikelola juga akan semakin besar dan bahkan tidak terbatas.
Salah satu kemampuan Microsoft Excel yang banyak dipakai adalah PivotTable. PivotTable digunakan untuk menghitung, menganalisa dan membuat rangkuman data sehingga Anda bisa melihat perbandingan, pola, trend dari data Anda.